Copy File Antar Server Dengan Perintah scp
Kali ini kita akan membahas transfer atau copy data antar server. Alasan utama melakukan proses copy antar server yaitu untuk menghemat waktu dan quota internet. Dengan cara copy file antar server, maka kita bisa melakukan transfer file tanpa harus download-upload melalui PC.
Ada banyak cara untuk copy file antar server, salah satunya dengan menggunakan perintah scp. Misalnya kita akan melakukan copy dari server1 ke server2, maka loginlah melalui ssh server1 dan lakukan sintak sebagai berikut:
ssh /home/bayu/public_html/index1.php bayu@server2:/home/bayu/
Jika posisi kita login di server2 maka sintaknya dibalik menjadi berikut:
ssh bayu@server1:/home/bayu/public_html/index1.php /home/bayu/
Jika misalnya server1 menggunakan port ssh selain port standar yaitu 22, maka tambahkan -p pada sintaksnya sebagai berikut (contoh port adalah 222):
ssh -P 222 bayu@server1:/home/bayu/public_html/index1.php /home/bayu/
Jika kita ingin melakukan copy 1 folder maka tambahkan -r pada perintah sintaknya sebagai berikut:
ssh -r bayu@server1:/home/bayu/public_html/ /home/bayu/
Namun jika kita ingin melakukan copy 1 folder dan seluruh file didalamnya dan juga subfoldernya makan kita tambahkan * dari sintaks diatas:
ssh -r * bayu@server1:/home/bayu/public_html/ /home/bayu/
Google Cloud Platform (GCP) adalah rangkaian layanan cloud publik yang ditawarkan secara langsung oleh para developer Google. Pada saat membuat…
Seringkali saya menggunakan Google Drive untuk melakukan sharing data ke orang lain. Namun saat ini saya ada kebutuhan kirim data…